-->

Review Drama Korea : Cheer Up (2022)

26 Februari 2023

Anyeonggg..
Hari ini gue akan membahas drama yang cheerfull dan dibintangi oleh anak-anak muda yaitu Cheer Up. Okee langsung saja check this out..


Cheer Up menceritakan tentang grup pemandu sorak di Universitas Yonhee yang bernama Theia. Do Hae Yi (Han Ji Hyun) merupakan mahasiswa baru di univeritas Yonhee. Hae Yi bisa masuk ke kampus unggulan ini karena kerja kerasnya untuk belajar. Karena menjadi tulang punggung keluarga, Hae Yi setiap harinya selalu bekerja paruh waktu. Setiap ada waktu luang, Hae Yi selalu memikirkan gimana caranya untuk mendapatkan uang yang banyak. Hae Yi hanya tinggal bersama ibu dan adiknya yang sudah kelas 3 SMA. Ayahnya telah meninggal dunia sewaktu Hae Yi kecil.


Universitas Yonhee sangat terkenal dengan tim pemandu soraknya yang setiap ada event festival selalu ramai karena ada penampilan dari Theia. Namun makin kesini, Theia semakin terbelakang dikarenakan ada sebuah insiden yang menyebabkan salah satu anggotanya menghilang. Belum lagi ramalan yang sudah beredar luas bahwa ditahun ini akan ada salah satu anggota Theia yang mati. Park Jung Woo (Bae In Hyuk) selaku kapten dan Tae Cho Hee (Jang Gyu Ri) selaku wakil kapten selalu mencari cara agar Theia ditahun ini mempunyai banyak anggota baru dan tidak lagi terancam akan dibubarkan.


Jin Sun Ho (Kim Hyun Jin) yang merupakan mahasiswa baru jurusan kedokteran cukup populer karena ketampanannya menyukai Hae Yi. Namun Hae Yi tidak menyukainya karena menilai Sun Ho cukup playboy. Ide gila pun muncul dari alumni Theia, Bae Young Woong (Yang Dong Geun) yang menyarankan agar Theia harus merekrut Hae Yi agar Sun Ho juga dapat bergabung dengan Theia dan Theia akan mendapatkan banyak anggota karena mengikuti sosok Sun Ho.


Drama ini bener-bener cheerfull dan khas remaja banget. Romance khas remaja yang biasanya bikin baper tapi drama ini gue gak baper sama sekali sih karena kurang srek sama lead couplenya. Yap gue terkena second lead syndrome huhuhuhu. Gue tim Sun Ho garis keras karena dari awal gue liat chemistry mereka lebih gemes dibanding sama Jung Woo. Sifat Jung Woo terlalu pendiam dan agak kikuk, agak kebanting sama sifat Hae Yi yang bikin gue kurang srek.


Tapi diluar romancenya, drama ini seru puwool apalagi kalo Theia udah performance kayak berasa banget vibes festivalnya. Chemistry antar anggota Theia juga bagus banget. Mungkin karena gap umur mereka gak terlalu jauh juga. Mereka juga menang loh di SBS Award 2022 sebagai best teamwork.


Drama ini cukup dapat banyak hujatan apalagi menjelang episode akhir karena katanya sudah kurang seru. Tapi buat gue masih seru-seru ajasih cuma kurang srek di episode 16 aja karena penjahatnya gak dijelaskan gimana nasibnya. Terus gue kira juga bakalan ada performance Theia lagi karena mereka pakai seragam lagi namun tidak ada gaes.


Overall buat gue ini masih seru apalagi buat yang butuh hiburan ringan. Walaupun drama ini gabakal  bisa bikin gue untuk nonton yang kedua kalinya, tapi khusus performance Theia kayaknya bakal gue rewatch lagi di youtube hahaha. Soo rate dari gue 7/10 ***

"Hiduplah dengan bebas selama kamu tidak melanggar hukum. Jangan terlalu menahan perasaanmu. Nikmatilah sebanyak mungkin agar kamu tidak menyesal."
---
"Tidak ada yang lebih bodoh daripada terlalu takut untuk melakukan apapun. Hadapi saja apa yang kamu hadapi."

Trailer Cheer Up

Review Drama Korea : Tomorrow (2022)

24 Februari 2023

Anyeongg..
Hari ini gue akan membahas drama yang dibintangi oleh Ro Woon dan Kim Hee Seon yaitu Tomorrow. Okee langsung saja check this out..


Tomorrow menceritakan tentang Choi Jun Woong (Ro Woon) seorang pengangguran yang sedang mencari pekerjaan. Jun Woong sudah melamar kesana kemari tetapi tidak ada satupun yang diterima. Suatu ketika Jun Woong sudah percaya diri akan diterima kerja karena rekan interviewnya tidak menunjukan minat sama sekali terhadap perusahaan. Jun Woong sudah senang sekali bahkan sampai mengabari ibu dan sahabatnya. Namun Jun Woong baru menyadari bahwa rekan interviewnya itu memiliki nama yang sama dengan nama perusahaan.


Jun Woong sudah hopeless sekali sampai-sampai dirinya pergi ke jembatan sungai Han. Namun sesampainya disana, Jun Woong sudah melihat seseorang yang ingin melakukan bunuh diri. Jun Woong ingin mengabaikannya tetapi tahu bahwa tindakannya salah. Oleh karena itu, Jun Woong membantu untuk menyelamatkannya tetapi tiba-tiba dihadang oleh Koo Ryeon (Kim Hee Seon) dan Lim Ryung Gu (Yun Ji On) si malaikat maut.


Koo Ryeon merupakan ketua tim manajemen resiko (MR) dari Jumadeung (alam baka). Anggotanya hanya 1 yaitu Lim Ryung Gu. MR ini adalah tim yang baru dibentuk untuk mencegah orang-orang yang akan bunuh diri. Tim ini sebenarnya sangat ditentang terutama oleh Park Joong Gil (Lee Soo Hyuk) si pengantar arwah karena dirinya merasa bahwa orang-orang yang bunuh diri tidak perlu dicegah karena itu merupakan pilihan yang diambil oleh manusia tersebut.


Jun Woong berhasil menyelamatkan orang yang ingin melompat ke sungai Han tetapi dirinya menjadi koma dan arwahnya berada di Jumadeung bersama Koo Ryeon. Jun Woong diberi kesempatan untuk bangun setelah 6 bulan koma asalkan bekerja bersama Koo Ryeon dan Ryung Gu di MR atau bangun setelah 3 tahun tanpa harus bekerja di MR. Karena ingin cepat-cepat bangun dari koma, Jun Woong akhirnya menerima kesenpatan itu dan bekerja bersama tim MR.


Ini masuk ke salah satu drama yang menurut gue bagus banget terutama dari segi cerita. Drama ini bener-bener menggambarkan perasaan seseorang yang sudah muak dengan kehidupannya dan cepat-cepat ingin mengakhirinya. Buat yang merasa lagi berada dititik bawah kayaknya wajib banget buat nonton drama ini deh seenggaknya bisa ngebantu kalian buat kembali semangat hidup.


Drama ini setiap espiodenya punya kasus yang berbeda-beda dan hampir semua kasusnya relate sama dunia nyata ya. Hampir semuanya juga bikin gue nangis banget sampe mata bengep karena nyesek banget. Walaupun sesedih itu, drama ini masih diselingi sama lawakan-lawakan kecil sih. Paket komplet lah menurut gue. Soo rate dari gue 10/10 ***** PERFECTOO!!!

"Setiap manusia itu dihadapkan pada pilihan dan setiap pilihan itu memiliki konsekuensi"
---
"Tubuhmu adalah milikmu, bukan orang lain. Kau harus mencintai dan merawat tubuhmu sendiri."
---
"Pada akhirnya, yang bisa menolong kita adalah diri sendiri."

Trailer Tomorrow

Review Drama Korea : Cafe Minamdang (2022)

05 Februari 2023

Anyeongg..
Hari ini gue akan membahas drama yang dibintangi oleh Seo In Guk dan Oh Yeon Seo yaitu Cafe Minamdang. Okee langsung check this out..


Cafe Minamdang menceritakan tentang Nam Han Jun (Seo In Guk) seorang peramal a.k.a dukun yang sudah sangat terkenal terutama dikalangan wanita karena parasnya yang ganteng. Dulunya Han Jun merupakan seorang profiler tetapi karena dijebak oleh seseorang, Han Jun menjadi tersangka karena telah membuat bukti palsu dan dipenjara selama 2 tahun. Bisa dibilang Han Jun ini hanya dukun jadi-jadian. Han Jun memanfaatkan ilmu profilernya dalam menangani client yang seakan-akan Han Jun ini mendapatkan wahyu dari yang diatas. Padahal aslinya Han Jun mendapatkan semua info tersebut dari Gong Su Cheol (Kwak Si Yang), Nam Hye Jun (Kang Mi Na) dan Jo Na Dan (Baek Seo Ho).


Su Cheol dulunya merupakan anggota detektif kepolisian. Kemampuan bela dirinya sangat bagus cuma minusnya kelakuannya suka diluar nalar dan terkadang otaknya sedikit gak jalan. Kemudian Nam Hye Jun dulunya anggota BIN yang sangat handal dalam dunia IT. Apapun bisa dihack olehnya dan kerjaannya hanya didalam kamar saja. Han Jun dan Hye Jun adalah kakak adik kandung. Terakhir si pekerja paruh waktu dari lama Jo Na Dan. Na Dan ingin bergabung dengan tim ini karena menurutnya pekerjaan mereka sangat keren. Sebetulnya tim ini lebih cocok menjadi detektif swasta, namun karena suatu alasan mereka malah memilih dunia perdukunan. Alih-alih tempatnya seram, mereka malah membuat cafe yang diberi nama Cafe Minamdang sebagai tampak luar dari tempat perdukunan tersebut.


Disisi lain ada Han Jae Hui (Oh Yeon Seo) yang merupakan detektif kepolisian. Jae Hui sangat mencintai pekerjaannya karena sedari kecil sudah bercita-cita menjadi anggota polisi. Jae Hui sebetulnya mempunyai kakak yang merupakan seorang jaksa yaitu Jaksa Han Jae Jeong (Song Jae Rim), namun sayang sang kakak meninggal dunia dikarenakan dibunuh oleh salah satu tersangka yang dibebaskannya. Karena hal ini pula, Jae Hui sangat bekerja keras menangkap si pelaku pembunuh kakaknya.


Sebelum bertemu dengan Han Jun, Jae Hui sebetulnya sudah mengenai dan tahu siapa sebenarnya Han Jun. Bahkan bisa dibilang Han Jun ini merupakan cinta pertama Jae Hui. Tanpa diketahui oleh Jae Hui pula, sebetulnya alasan Han Jun menjadi dukun alih-alih detektif swasta adalah karena ingin mencari siapa pembunuh sebenarnya Jae Jeong dan siapa yang berhasil menjebak Han Jun sampai-sampai dirinya masuk penjara.


Drama ini bener-bener full lawak banget padahal genrenya crime. Selama 18 episode bener-bener dibuat penasaran banget setiap episodenya dan gue enjoy nontonnya. Apalagi kerjasama tim minamdang sangat kompak walaupun terkadang memang gak sesuai rencana mereka dan ada aja kelakuan yang diluar nalar tapi mereka keren abis hahahaa.


Dari segi romance gak yang gimana-gimana ya bahkan gabikin baper karena fokus utamanya juga bukan romance. Drama ini jadi drama pertama Oh Yeon Seo yang gue tonton dan kalau diliat-liat dia nih mirip Kim Hee Sun gak sih? apa dimata gue aja ya hahaha soalnya tiap ada scene dia, gue jadi salfok karena semirip itu mukanya sama Kim Hee Sun. Seo In Guk disini juga ganteng abis, kayaknya dari semua dukun yang gue pernah liat, dia paling ganteng deh ahahahaha.


Overall gue sangat suka dengan drama ini karena seru banget. Gak berasa sih sebenarnya nonton 18 episode tau-tau kelar aja. Oh ya endingnya juga cukup plot twist walaupun gue udah agak sus sama pelakunya dari awal episode karena mencurigakan banget. Soo rate dari gue 9/10 ****

"Tak ada yang mudah di dunia ini."

Trailer Cafe Minamdang 

Review Drama Korea : Reborn Rich (2022)

02 Februari 2023

Anyeongg..
Hari ini gue akan membahas salah satu drama yang viral di tahun 2022 dan banyak dibahas oleh banyak orang karena dibintangi oleh Song Joong Ki yaitu Reborn Rich. Okee langsung check this out..


Reborn Rich menceritakan tentang Yoon Hyeon Woo (Song Joong Ki) yang bekerja di grup Soonyang. Hyeon Woo sangat mengabdi kepada grup Soonyang. Grup Soonyang ini merupakan perusahaan yang bergerak dibidang apa saja seperti konstruksi, asuransi, investasi, department store dan lain sebagainya. Jin Yang Cheol (Lee Sung Min) selaku pendiri grup Soonyang sudah membuat peraturan sendiri bahwa grup Soonyang hanya akan diwarisi kepada anak pertama.


Hyeon Woo sudah mengabdi kepada grup Soonyang kurang lebih 10 tahunan yang kini dipimpin oleh Jin Young Ki (Yoon Je Moon) yang merupakan anak pertama Yang Cheol. Hyeon Woo sudah bekerja sejak lulus SMA tanpa melanjutkan bangku kuliah karena kurangnya perekonomian keluarga. Dikalangan karyawan grup Soonyang, Hyeon Woo sudah terkenal karena paling lama mengabdi kepada grup Soonyang dan sudah dikenal oleh keluarga grup Soonyang.


Suatu ketika Hyeon Woo menemukan sebuah berkas yang mencurigakan dan Hyeon Woo langsung melapor kepada Jin Seong Jung (Kim Nam Hee) yang merupakan anak dari Young Ki, calon penerus selanjutnya. Young Ki pun mengutus Hyeon Woo untuk menyeselesaikan kasus tersebut dan betapa terkejutnya Hyeon Woo bahwa dirinya dijebak oleh perusahaan yang sudah diabdinya selama 10 tahun. Hyeon Woo ditembak mati dan tubuhnya dijatuhkan ke laut.


Beberapa saat kemudian Hyeon Woo terbangun dan dirinya menemukan berada ditubuh orang lain. Orang lain adalah Jin Do Jun, anak bungsu dari Jin Yoon Ki (Kim Young Jae). Yoon Ki ini merupakan anak ketiga dari Yang Cheol, namun Yoon Ki tidak pernah dianggap sebagai anak lagi karena dirinya tidak mau meneruskan salah satu anak perusahaan Soonyang dan lebih memilih didunia perfilm-an. Hyeon Woo berpikir bahwa mungkin ini kesempatan keduanya untuk hidup kembali dan Hyeon Woo akan mencari tahu siapa yang sudah berhasil menjebak dirinya dan menghianati grup Soonyang.


Jujur drama ini bener-bener bikin pusing banget karena banyak istilah-istilah yang gue gak paham sama sekali. Mungkin buat yang suka dunia perekonomian bisa paham tentang istilah-istilah tersebut tapi buat gue yang benci banget masalah perekonomian nyerah deh hahaha. Kalo kata netizen mah, siapa yang berhasil menyelesaikan drama ini dan paham dengan semua jalan ceritanya bisa dipastikan bisa menjadi sarjana ekonomi hahaha.


Drama yang berpusat tentang kisah grup Soonyang dan fokus terhadap masalah-masalah yang terjadi di perusahaan besar. Mungkin buat pembisnis dan suka dengan hal-hal yang  berbau ekonomi bisa enjoy nonton ini ya. Tapi kalo buat yang gak suka kayak gue, mungkin skip dulu aja ya daripada stop ditengah jalan karena cukup berat dan bikin pusing. Harus apal juga dengan silsilah keluarga di grup Soonyang biar paham dengan alurnya. Denger-denger sih drama ini berdasarkan kisah nyata dari pendiri grup Samsung. Pernah dibahas juga oleh youtuber Korea Reomit, mungkin kalian bisa nonton disana. 


Overall gue gak bisa nilai drama ini bagus atau gaknya karena gue gak nonton sampai selesai. Bukan karena jelek dramanya, tapi cukup berat buat gue dan genrenya pun gue kurang suka jadi nonton ini buat gue ngebosenin banget. Tapi banyak juga yang suka dengan dramanya apalagi ini dibintangi oleh aktor besar ya yaitu Song Joong Ki. Mungkin yang paling disayangkan dari drama ini adalah peran Shin Hyun Bin tidak terlalu kentara dan screen timenya pun gabanyak. Padahal gue cukup menantikan gimana chemistry antara Song Joong Ki dan Shin Hyun Bin tapi ternyata screen time mereka tidak banyak.


Yaa buat kalian yang nonton cuma karena suka dengan Song Joong Ki kayaknya jangan dulu ya karena drama ini terlalu berat. Tapi kalo mau dicoba yaa silahkan, karena drama ini jauh berbeda dengan drama Vincenzo yang diperankan Song Joong Ki sebelumnya. Oh ya berhubung kemarin juga ada berita tentang Song Joong Ki yang akan menikah dengan sang kekasih, gue mau mengucapkan selamat berbahagia dan buat para penumpang SongSongCouple yuk bisa yuk ikut berbahagia juga walaupun kapal kita sudah karam. Soo rate dari gue 6/10 ***

"Tidak ada yang bisa mengalahkan orang dengan keberuntungan besar. Kamu tidak menjadi kaya dengan bekerja keras. Itu bergantung pada langit."

Trailer Reborn Rich
 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS