Inilah yang paling banyak dialami oleh anak yang memasuki masa pubertas. Kecenderungan untuk meniru ini tidak bisa lepas dari bagian pencarian jati dirinya. Perilaku ABG (Anak Baru Gede) ini bila tidak ada filternya dapat mengundang berbagai kerawanan sosial dan kejahatan, apakah dalam bentuk free-sex, pemerkosaan, atau kejahatan-kejahatan yang lainnya.
B. Kecenderungan Mencari Perhatian
Anak pada masa pubertas disamping kesukaannya untuk meniru hal-hal yang baru, mereka juga terkadang bertingkah laku over-acting di depan umum guna untuk mencari perhatian. bahkan kadang-kadang banyak orang yang berpakaian bermodel aneh.
C. Kecenderungan Mulai Tertarik Pada Lawan Jenisnya
Diantara ciri khusus anak yang sudah menginjak masa pubertas adalah mulai tertarik pada lawan jenisnya. Tumbuhnya rasa cinta kasih adalah fitrah bagi manusia yang diciptakan oleh ALLAH, agar kehidupan manusia itu tersa lebih tentram dan bahagia.
D. Emosinya Mulai Meletup
Bersamaan dengan itu emosinya mudah meletup, hal ini dikarenakan keseimbangan jiwanya masih labil. karena itu, mereka lebih mengutamakan emosinya terlebih dahulu daripada penalarannya dalam menghadapi dan menyelesaikan masalah.
Fuad Kauma, Buku yang sangat bagus di baca oleh remaja zaman kini, Tnks ya mba' brow udah ngeposting tulisannya..Salam kenal
BalasHapus