-->

Review Rangkaian Face Care Scarlett Whitening : Tonner Essence & Serum

06 April 2022

 Anyeongg..
Sebelumnya gue sudah pernah untuk review untuk cream day & night dari scarlett whitening, nah hari ini gue akan mereview kembali lanjutan rangkaian face care lainnya yaitu Essence Toner & Serum. Okee langsung saja check this out..


Secara packaging, tiga-tiganyaa oke banget sih. Gue paling suka dengan kemasan face care scarlett karena girly abis warnanyaa. Tonner nya sendiri terdapat buliran-buliran didalamnya yang membuat visual tonner ini semakin bagus. Tonner ini memiliki isi 100 ml dan serum 15 ml yang mungkin bisa dipakai selama sebulan pada pagi dan malam hari. 


Essence Toner ini seperti yang lainnya ada 2 varian ya yaitu Acne untuk kulit berjerawat dan juga Brightly untuk mencerahkan. Toner ini digunakannya itu setelah membersihkan muka kita menggunakan facewash ya. Bagian yang paling gue suka dari tonnernya scarlett ini adalah bentukannya yang spray. Jadi gampang banget buat apply ke wajahnya gaperlu pake kapas lagi.  Kebetulan kulit gue itu lagi gak berjerawat walaupun memang berminyak, jadi gue akan review yang varian brightly ya. Kandungan di tonner ini banyak banget salah satunyaa yang bagus buat kulit adalah vitamin C yang dapat meningkatkan produksi kolagen, glutathione untuk mencerahkan kulit dan juga niacinamide untuk membantu meminimalkan pori-pori yang besar. Jadi pakai ini tuh cukup membantu jugaa buat gue yang punya masalah pori-pori besar.


Setelah pakai tonner, selanjutnya adalah serum. Serum scarlett sendiri sudah punya 3 varian yaitu Acne Serum, Glowtening Serum dan juga Brightly Ever After Serum. Bagi yang punya kulit berjerawat gue sarankan pilih yang acne serum yaa dan setelahnya pakai brightly ever after serumnya supaya wajah kita tetep glowing. Bagi yang mau mencerahkan kayak gue bisa pakai yang glowtening serum dan juga brightly ever after serum biar hasilnya maksimal. Glowtening serum ini manfaatnya juga banyak banget yaitu membantu mencerahkan kulit wajah, memudarkan bekas-bekas jerawat dan bisa menyamarkan garis-garis halus dan flek hitam pada wajah. Kalau brightly ever after serumnya sendiri bisaa membantu melembapkan kulit wajah, meningkatkan elastisitas kulit wajah, dan juga mencegah dan melindungi kerusakan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkan penuaan diri pada kulit.

Gue mau ingetin sekali lagi kalau produk scarlett ini sudah teruji bebas merkuri & hydroquinone dan juga sudah terdaftar di BPOM. Kalian bisa mengecek keaslian dari produk scarlett dengan cara membuka link https://verify.scarlettwhitening.com/, lalu isi data yang diminta lalu masukan kode dibawah barcode yang terdapat di produk untuk cek kode seri.

Kalian bisa beli semua rangkaian face care atau body care Scarlett Whitening secara resmi di link disini yaa https://linktr.ee/scarlett_whitening

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Bijak dalam Berkomentar

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS