Jujur gue semangat banget sih buat nyeritain tentang drama ini haha so langsung aja kita mulai!!
Marriage, Not Dating menceritakan tentang Joo Jang Mi (Han Groo) yang tidak ingin hidup sendiri dan memaksa pacarnya untuk menikahinya sampai-sampai diapun melamar duluan terlebih dahulu. Namun sang pacar yaitu Lee Hoon Dong (Heo Jeong Min) tidak ingin menikahinya dan meminta bantuan sahabatnya yaitu Gong Ki Tae (Yeon Woo Jin) agar merusak rencana lamaran Jang Mi.
Disinilah konflik sesungguhnya dimulai. Gi Tae dan Jang Mi berusaha memperbaiki hubungan mereka dan kedua orang tuanya. Setelah keduanya berjuang sama-sama akhirnya ibu Gi Tae dan orang tua Jang Mi memutuskan untuk merestui mereka dan akhirnya mereka pun menikah. Namun setelah direstui mereka bukannya akur, tetapi malah mencurigai satu sama lain karena mereka masih sama-sama berhubungan dengan mantan pacar masing-masing yaitu Han Yeo Reum (Jinwoon) dan Kang Se Ah (Han Sun Hwa).
Drama ini juga tayang sudah lama yaitu tahun 2014 dan gue baru nonton sekarang huhu telat banget. Satu-satunya yang gue gasuka dari drama ini adalah bikin baper parah donggggg. Gue gasuka aja karena pasti bakalan susah move on ke drama lainnya dan itu membuat gue bingung harus nonton drama apa lagi. Kalau yang gue suka drama ini adalah walaupun ini termasuk drama yang genre romance, drama ini sama sekali gak ngebosenin dan comedy nya pun dapet banget karena Yeon Woo Jin dan Han Groo bener-bener cocok banget bawain karakternya.
Berkat drama ini juga gue jadi sejatuh cinta itu sama Yeon Woo Jin dan tanpa gue sadari, hampir semua dramanya dia udah gue tonton mulai dari Nothing To Lose, My Shy Boss, Priest sampai yang terbaru I Wanna Hear Your Song. Ah pokoknya rate dari gue 9/10 PERFECTO *****
Trailer Marriage Not Dating
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Bijak dalam Berkomentar