Anyeongg..
Hari ini gue akan membahas drama romance-comedy yang dibintangi oleh ratu romcom Yoo In Na dan Yoon Hyun Min berjudul True To Love. Okee langsung saja check this out..
True To Love atau judul lainnya Bo-Ra! Deborah menceritakan tentang Yeon Bo Ra (Yoo In Na) seorang penulis buku tentang percintaan dan sangat terkenal sebagai pelatih kencan. Bo Ra juga terkenal sebagai DJ radio yang bertemakan tentang percintaan. Perkataannya tentang saran dalam berkencan sudah sangat terkenal terutama dikalangan wanita. Inspirasi Bo Ra dalam menulis adalah kisah cinta dirinya sendiri. Bo Ra menanggap bahwa dirinya beruntung bisa berhasil diantara karir dan percintaan. Satu-satunya hal yang belum Bo Ra berhasil dapatkan adalah menikah dengan kekasihnya, Noh Ju Wan (Chansung 2PM).
Disisi lain ada Lee Su Hyeok (Yoon Hyun Min) yang bekerja di penerbitan sebagai wakil CEO sekaligus ketua tim perencanaan. Banyak buku-buku yang telah Su Hyeok terbitkan dan menjadi best selling. Su Hyeok ini mempunyai gengsi tinggi langit sehingga dirinya tidak pernah mengungkapkan cinta walaupun sifat dan perilakunya berbanding terbalik dengan ucapannya. Kekasihnya, Lim Yu Ri (Kim Ji An) merasa digantung oleh Su Hyeok. Sikapnya seperti seorang pacar tetapi mulutnya tidak pernah menunjukan rasa sayang.
Suatu ketika Su Hyeok tidak sengaja bertemu dengan Bo Ra di toko perhiasan. Saat itu Bo Ra sedang melihat-melihat cincin dan membayangkan bahwa Ju Wan akan segera melamarnya. Sedangkan Su Hyeok disana berniat untuk memastikan hubungannya dengan Yu Ri. Dirinya berniat ingin memberikan kepastian untuk Yu Ri sekaligus memberikan cincin kepadanya. Belum sempat Su Hyeok memberikan cincin tersebut, Yu Ri telah memutuskan untuk mengakhiri hubungan dengan Su Hyeok karena merasa hubungannya tidak ada kemajuan. Su Hyeok tidak melakukan perlawanan hanya pasrah saja saat Yu Ri memutuskan hubungannya dengannya.
Pada saat yang sama, Bo Ra sedang merayakan anniversary nya dengan Ju Wan. Bo Ra sudah membayangkan bahwa dirinya akan dilamar tepat saat perayaan anniversary nya. Namun nyatanya Bo Ra harus menelan kekecewaan karena tidak dilamar oleh Ju Wan. Keesokannya Bo Ra berniat untuk memberikan kejutan kepada Ju Wan, namun ternyata Bo Ra yang mendapatkan kejutan karena Ju Wan ternyata telah berselingkuh. Saat momen memalukan itu, Su Hyeok ternyata tidak sengaja melihat semua kejadian itu dan mulai merasa iba kepada Bo Ra.
Drama romcom ringan khas dramanya Yoo In Na. Gue gak naro ekspetasi lebih untuk drama ini tapi ternyata cukup menghibur loh. Dibanding drama sebelumnya yang gue tonton, drama ini jauh lebih menghibur. Apalagi episodenya hanya 14 episode, menurut gue itu lebih dari cukup. Alurnya agak sedikit lambat tapi karena ceritanya yang gak monoton bikin drama ini menjadi seru.
Semua karakter di drama ini mempunyai kesan tersendiri buat gue karena cukup relate dengan aslinya. Seperti karakter Bo Ra yang menginginkan akhir kisah cinta yang bahagia karena sudah lama sekali berkencan dengan Ju Wan, namun ternyata cuma jagain jodohin orang aja. Kalau Su Hyeok menurut gue ini dia cukup red flag karena gak pernah ngasih kepastian buat Yu Ri. Yu Ri udah nganggep bahwa sosok Su Hyeok ini sebagai seorang pacar yang akan menikahinya, namun nyatanya Su Hyeok hanya menganggapnya seorang teman. Tapi tetap gaada yang ngalahin kebrengsekan dari Noh Ju Wan. Udah ketauan selingkuh tapi gapernah ngaku kalau dirinya berselingkuh. Selalu menganggap bahwa saat itu dia hanya melakukan kesalahan satu kali. Sudah salah tapi malah menyalahkan orang lain. Saat keadaan Bo Ra udah baik-baik aja, malah dateng lagi ke kehidupan Bo Ra padahal sebelumnya Ju Wan sudah menjelek-jelekan Bo Ra bahkan sampai harga diri Bo Ra kayaknya udah gaada dimata dia. Ke laut aja gak sih cowok-cowok kayak Ju Wan ini.
Drama ini cukup menarik karena banyak jenis-jenis percintaan yang digambarkan di drama ini. Selain tentang percintaan, drama ini juga menggambarkan tentang persahabatan dan kasih sayang antara seorang kakak dan adik. Setidaknya harus nonton drama ini sekali sih kalau kata gue mah hahaha. Soo rate dari gue 8/10 ****
"Kami sangat mengenal satu sama lain, mungkin lebih baik dari diri kami sendiri. Itu tidak berarti kami memahami satu sama lain dengan baik."
---
"Efek putus cinta nomor satu. Aku menjadi sangat bergantung, dan harga diriku hancur. Aku takut tidak ada yang akan mencintaiku. Aku tiba-tiba takut bahwa aku tidak layak untuk dicintai."
---
"Putus cinta ini seperti pilek biasa. Semuanya akan baik-baik saja seolah-olah tidak ada yang terjadi."
Trailer True To Love / Bo-Ra! Deborah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Bijak dalam Berkomentar