Hari ini gue akan melanjutkan season terbaru dari drama The Player yang minggu lalu sudah gue review untuk season pertamanya. Soo langsung saja check this out..
The Player 2 : Master of Swindlers masih menceritakan tentang penipu ulung yang kerjaannya mencuri uang dari orang-orang jahat. Berbeda dengan season 1 yang fokus utamanya kepada orang-orang korupsi pejabat negara, di season 2 kali ini tim penipu ulung akan mencuri uang penipu ulung lainnya yang sudah membuat kerugian kepada banyak orang. Dibuka dengan adegan flashback pada saat season 1 dan juga kehidupan mereka setelah masuk DPO. Konflik utama di season ini adalah ajang balas dendam terhadap kematian Cha A Ryeong (Krystal Jung) yang ditembak mati oleh Jeffrey Jung (Kim Kyung Nam).
A Ryeong diganti oleh adiknya yaitu Cha Je Yi (Jang Gyu Ri) yang akan menjadi supir dari tim penipu ulung. Kemampuan menyetir Je Yi tidak berbeda jauh dengan A Ryeong, hanya saja lebih ugal-ugalan. Tim penipu ulung juga bekerja sama dengan Jung Soo Min (Oh Yeon Seo) yang merupakan asisten dari seorang presiden. Awalnya Ha Ri agak curiga dengan Soo Min, namun setelah diselidiki, Ha Ri memutuskan untuk tetap bekerja sama dengan Soo Min.
Wow season 2 ini ternyata gak kalah keren loh gaes. Tingkat keseruannya menurut gue makin seru walaupun gak terlalu banyak adegan lawaknya ya kayak season 1. Terus diawal emang agak lambat alurnya ditambah banyak alur yang maju mundur, jadi kalau gak konsen bakalan mumet banget karena bingung bedain mana jaman sekarang mana yang lagi nyeritain masa lalu. Tapi menjelang episode akhir seru banget gila klimaksnya. Sesuai sub judulnya, di season ini penjahatnya bukan lagi pejabat yang koruptor tapi lebih ke penipu. Jadi penipu lawan penipu gimana gak seru dan greget coba.
Chemisty tim baru bersama Cha Je Yi dan Soo Min juga gak kalah epic dari tim lama. Walaupun pengganti jaksa Jang disini rada-rada ngeselin ya tapi ternyata dia cukup membantu juga dengan tampang tengilnya. Cameo dari drama ini juga buanyakk betul loh mulai dari Krystal Jung si pengemudi di season 1 kemudian Lee Soo Hyuk, Jun Hyun Moo, Kim Young Chul, Kim Jung Hyun sampai Lee Sung Kyung yang gak gue sangka-sangka tiba-tiba muncul di episode akhir.
Menurut gue kalau mau dibuat season 3 masih ada kemungkinan sih karena benang merahnya nanti ada di perannya Lee Sung Kyung yang gatau siapa tiba-tiba bunuh si Jeffrey dan jadi orang yang ditakutin di penjara. Yaa kita sebagai penonton cuma bisa berharap ya hahaha. Kali ini endingnya juga happy ending walaupun mereka punya jalannya masing-masing tapi kalau Ha Ri sudah manggil mereka, mereka bakalan kembali sebagai tim penipu ulung.
Overall season ini gak kalah seru dengan season sebelumnya. Walaupun berganti pemain tapi gak masalah sih karena ceritanya pun berlanjut dari season 1. Jadi kalau kalian mau nonton season 2 ini gue rasa harus nontom season 1 nya dulu deh. Walaupun nanti di episode awal bakalan banyak adegan flashback season 1 tapi gak rugi juga kok mulai nontonnya dari season 1. Soo rate dari gue 10/10 PERFECTOOO!!! *****
"Sekeras apapun orang berusaha menutupinya, semuanya kembali ke awal dan kebenaran selalu terungkap. Pada akhirnya, orang-orang selalu mencari kebenaran."
Trailer The Player 2 : Master of Swindlers
Review The Player 1 :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Bijak dalam Berkomentar