-->

Syarat dan Ketentuan Menjadi Travel Agent

23 November 2016

LION GROUP



Jika anda ingin menjadi seorang agen tiket pesawat, ada beberapa syarat yang harus anda penuhi sebelum bisa menjadi agen resmi terutama untuk menjadi agen lion air. Cara menjadi agen lion air bisa dibilang gampang gampang susah, namun anda pasti bisa memenuhinya jika memang sudah berniat. Adapun beberapa persyaratan yang harus dipenuhi jika ingin menjadi agen tiket pesawat lion air adalah sebagai berikut;
Persyaratan Keagenan Lion Air
1.      Mendaftar/ Registrasi keagenan di Agent Portal.
2.      Mengajukan surat berisi permohonan keagenan yang ditujukan kepada Kantor Perwakilan Lion Air.
3.      Mempunyai peralatan komputer lengkap beserta jaringan internet.
4.      Melampirkan beberapa foto copy dan juga dokumen perusahaan, diantaranya:
·         Foto copy perizinan agen perjalanan atau biro perjalanan umum dari dirjen pariwisata
·         Foto copy Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
·         Foto copy Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)
·         Foto copy Izin Domisili Perusahaan
·         Foto copy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
·         Foto copy akte pendirian perusahaan
·         Foto copy identitas / KTP penanggung jawab perusahaan
Selain beberapa persyaratan di atas, cara menjadi agen lion air lainnya dengan memiliki kantor sendiri. Kantor agen perusahaan anda bisa saja milik sendiri maupun tempat sewa yang khusus untuk dijadikan kantor perusahaan anda. Adapun persyaratan kepemilikan kantor antara lain;
1.      Jika kantor milik sendiri maka lampirkan foto copy PBB terakhir (Nama yang tertera di PBB harus sama dengan nama perusahaan atau pemilik perusahaan)
2.      Jika tempat sewa maka lampirkan foto copy perjanjian sewa menyewa.
3.      Menyertakan foto terupdate yang menampilkan interior dan eksterior kantor perusahaan.
4.      Denah lokasi atau peta.
5.      Menyertakan susunan organisasi perusahaan.
6.      Bersedia memasang neon box dengan gambar lion air di depan kantor (gambar disediakan oleh pihak lion air).
7.      Memiliki rekening bank dan fasilitas internet banking pada salah satu bank yang juga memiliki ikatan kerjasama dengan pihak lion air seperti BII, Mandiri, BNI, dan BCA.
8.      Pengajuan surat permohonan keagenan harus dibuat tanda terima.
9.      Persetujuan paling lambat 2 minggu setelah seluruh dokumen diterima (cantumkan tanggal diterima)
10.  Lion Air tidak memungut biaya apapun.
11.  Dalam waktu 2 minggu tidak terdapat kabar, bisa menanyakan melalui email: infoagent@lionair.co.id.
Itulah beberapa persyaratan dan cara menjadi agen lion air. Setelah semua terpenuhi, pihak lion air akan melalukan survey. Jika anda diterima, anda akan mendapatkan ID resmi sebagai agen tiket pesawat lion air.

GARUDA INDONESIA


Cara menjadi agen garuda Indonesia ini tidak begitu berbeda dengan maskapai penerbangan lain. Pastinya anda harus mengisi beberapa persyaratan yang dijadikan pertimbangan pihak penerbangan apakah anda layak atau tidak.
Berikut beberapa persyaratan menjadi agen tiket pesawat;
1.      Melakukan registrasi keagenan langsung di agen portal.
2.      Mengajukan surat permohonan keagenan yang ditujukan ke kantor perwakilan pihak penerbangan.
3.      Memiliki perlengkapan komputer dan jaringan internet yang memadai.
4.      Melampirkan foto copy dokumen perusahaan yang diantaranya:
·         Foto copy Akte Pendirian Perusahaan
·         Foto copy Izin Domilisi Perusahaan
·         Foto copy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
·         Foto copy Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
·         Foto copy Izin Agen Perjalanan / Biro Perjalanan Umum dari Dirjen Pariwisata
·         Foto copy Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)
5.      Melampirkan foto copy PBB terakkhir untuk kepemilikan kantor milik sendiri. Nama dalam PBB harus sesuai dengan nama perusahaan atau nama pemilik perusahaan.
6.      Jika menyewa sertakan foto copy Perjanjian Sewa Menyewa.
7.      Foto terbaru bergambar interior dan eksterior kantor perusahaan.
8.      Peta atau denah lokasi perusahaan.
9.      Susunan organisasi.
Jika cara menjadi agen garuda di atas sudah anda penuhi, kini tinggal proses selanjutnya yaitu survey yang akan dilakukan oleh pihak managemen maskapai penerbangan garuda Indonesia setempat. Jika pengajuan yang anda berikan bisa diterima, maka selanjutnya anda akan mendapatkan ID Resmi sebagai agen tiket pesawat. Namun, jika pengajuan anda ditolak jangan langsung menyerah. Mungkin ada kekurangan dalam persyaratan, jadi coba cek kembali. Penuhi sesuai dengan permintaan dan lakukan pengajuan ulang di lain waktu.
Cara menjadi agen garuda ini mungkin sedikit rumit dan agak menyusahkan. Anda harus memiliki berbagai persiapan yang matang dan modal yang tidak sedikit jumlahnya. Untuk menjadi agen resmi perlu melakukan deposit minimal sepuluh juta rupiah. Selain itu, perusahaan anda harus sudah berbentuk badan usaha seperti persyaratan yang ada di atas. Namun, dengan menjadi agen tiket resmi dari maskapai penerbangan bisa mendapatkan potongan harga yang diberikan Garuda. Dan lebih baik lagi anda dapat insentif tiap penjualan tiket yang besarnya tetap tidak tergantung harga tiket yang dijual. Anda juga bisa mendapatkan info pertama dan terbaru seperti reschedule, refund, pembatalan penerbangan, paket tiket promo dan penawaran menarik lainnya.

AIR ASIA


            Untuk menjadi agent pernjualan airasia, syarat yang diminta tidaklah begitu banyak, namun tentunya kita sudah harus memenuhi syarat utama yaitu sudah menjadi travel agent resmi. Selain syarat tersebut, ada beberapa syarat  khusus yang diminta oleh pihak msakapai penerbangan airasia yaitu:
·         Mengisi Form Registration Sky Agent yang disediakan AirAsia
·         Melampirkan hasil scan KTP pimpinan perusahaan
·         Melampirkan hasil scan SIUK dan SIUP pariwisata
·         HAsil scan NPWP Perusahaan
·         Mengisi perjanjian kerjasama distribusi antara AirAsia dengan perusahaan dibuat rangkap dua bermaterai
Setelah syarat diatas dilengkapi, kemudian dikirim via email ke maskapai penerbangan AirAsia untuk diproses selanjutnya.




4 komentar:

Mohon Bijak dalam Berkomentar

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS