-->

Review Drama Korea : Oh! Young-Sim (2023)

15 Juli 2023

Anyeongg..
Hari ini gue akan membahas salah satu drama romance ringan yang dibintangi oleh Song Ha Yoon dan Lee Dong Hae Super Junior berjudul Oh! Young-Sim. Okee langsung saja check this out..


Oh-Young Sim menceritakan tentang gadis berusia 30an bernama Oh Young Sim (Song Ha Yoon). Young Sim bekerja sebagai produser acara TV. Saat ini karirnya sedang diujung tanduk karena program yang Young Sim kerjakan selalu saja mendapatkan rating yang rendah dan tidak popular. Atasan Young Sim sebetulnya sudah menyerah dengan program yang diciptakan oleh Young Sim, namun Young Sim tidak menyerah untuk membujuk atasannya agar dirinya selalu bisa menciptakan sebuah program. Akhirnya atasannya memberikan kesempatan terakhir untuk Young memproduksi sebuah program tentang acara kencan berjudul Panah Cinta.


Program panah cinta ini rencananya akan dibintangi oleh seorang CEO startup yang sedang naik daun bernama Mark Wang (Lee Dong Hae SJ). Mark Wang ini sangat misterius sehingga banyak yang penasaran dengannya. Tidak banyak yang tau bagaimana paras seorang Mark Wang karena dirinya tidak pernah muncul dimanapun. Young Sim melakukan berbagai cara agar Mark Wang tampil di program tanda cinta ini. Walaupun harus sabar menunggu, akhirnya Young Sim berhasil merekrut seorang Mark Wang. Selain Mark Wang, Young Sim juga mengajak salah satu temannya yang merupakan youtuber tentang tips kencan bernama Gu Wol Sook (Jung Woo Yeon).


Pada saat hari pertama syuting, Young Sim untuk pertama kalinya akan bertemu dengan Mark Wang karena selama ini hanya berkomunikasi melalui email saja. Saat pertama kali bertemu, Young Sim cukup kaget karena Mark Wang merupakan Wang Kyung Tae teman masa kecilnya yang pergi gitu saja ke luar negeri tanpa berpamitan dengan Young Sim.


Drama ini menjadi comebacknya Song Ha Yoon setelah kurang lebih 2 tahun tidak muncul didrama dan menjadi comebacknya Lee Dong Hae sebagai seorang aktor setelah 9 tahun lamanya. Hanya 10 episode dengan durasi perepisode kurang lebih 40 menit, drama ini menjadi drama ringan untuk ditonton. Konfliknya tidak yang gimana-gimana bahkan bisa dibilang drama ini tidak ada peran antagonisnya.


Buat penyuka drama yang konfliknya intens, mungkin tidak akan cocok nonton drama ini ya karena pasti akan membosankan. Buat gue pribadi karena suka genre romcom, drama ini  masih bisa dinikmati karena alurnya juga cukup padat walaupun memang agak sedikit membosankan. Jadi kalau kalian lagi cari drama selingan untuk ditonton bisa nonton drama ini yaa. So rate dari gue 6/10 ***

"Menepati janji juga menunjukkan perasaan seseorang. Melanggar janji tanpa sepatah katapun, berarti kau tak menghargai perasaan orang lain."

Trailer Oh! Young-Sim

Review Drama Korea : Tale Of The Nine Tailed 1938 (2023)

08 Juli 2023

Anyeongg..
Hari ini gue akan membahas season lanjutan dari drama Tale Of The Nine Tailed 1938. Kali ini kita akan mundur ke latar tahun 1938 dimana Korea telah dijajah oleh Jepang. Okee langsung saja check this out..


Tale Of The Nine Tailed 1938 masih menceritakan tentang rubah ekor 9 (Gumiho) yang merupakan dewa gunung bernama Lee Yeon (Lee Dong Wook). Di season sebelumnya Lee Yeon harus kehilangan adik sekaligus keluarga satu-satunya yang bernama Lee Rang (Kim Beom). Lee Rang mengorbankan dirinya sendiri agar Lee Yeon kembali ke dunia dan tinggal bersama sang kekasihnya Nam Ji Ah (Jo Bo Ah). Saat ini Lee Yeon sedang mengupayakan agar Lee Rang dapat bereinkarnasi dan bertemu kembali dengannya. Taluipa (Kim Jung Nan) akhirnya memberikan tugas kepada Lee Yeon agar batu pelindung yang merupakan pelindung antara dunia dan akhirat telah dicuri kembali ke tempat semula.


Batu pelindung itu dibawa kabur oleh pria bertopeng merah putih ke jaman dimana Korea dijajah oleh Jepang pada tahun 1938. Lee Yeon bersama Goo Shin Jo (Hwang Hee) pun pergi ke tahun 1938. Pada saat Lee Yeon pertama kali sadar bahwa dirinya telah berada di tahun 1938, Lee Yeon secara tidak sengaja bertemu kembali dengan Lee Rang yang saat ini bekerja sebagai ketua geng bandit. Lee Yeon sangat senang akhirnya bertemu kembali dengan Lee Rang, tetapi Lee Yeon sadar bahwa dirinya harus menemukan batu pelindung dan pulang ke tahun 2023 sebelum matahari terbenam.


Di tahun ini pula Lee Yeon bertemu kembali dengan sahabatnya yang juga merupakan dewa gunung bernama Ryu Hong Joo (Kim So Yeon). Hong Joo dan Lee Yeon sudah bersahabat sejak kecil. Sebenarnya ada 1 dewa gunung lagi bernama Cheon Mu Young (Ryoo Kyung Soo) tetapi Mu Young sangat membenci Lee Yeon karena Lee Yeon telah membunuh kakaknya. Padahal Lee Yeon, Hong Joo dan Mu Young saat kecil berjanji akan melindungi satu sama lain. Tetapi karena konflik yang terjadi antara Lee Yeon dan Mu Young, mereka bertiga berpisah.


Lee Yeon tidak mudah untuk mendapatkan kembali batu pelindung. Lee Yeon juga sebetulnya tidak mau pulang cepat-cepat karena masih kangen dengan Adiknya yang saat ini masih benci dengannya. Karena masalah yang cukup banyak akhirnya Lee Yeon tidak bisa pulang pada hari itu juga dan harus menunggu selama 30 hari saat bulan purnama tiba.


Menurut gue season ini tuh jauh lebih seru dibandingkan sebelumnya. Walaupun episodenya lebih ringkas tapi plotnya cukup padat dan alurnya gak bertele-tele. Endingnya juga sangat memuaskan walaupun ada beberapa pertanyaan yang belum kejawab. Mungkin karna nanti bakalan ada season selanjutnya ya jadi banyak pertanyaan yang belum ke jawab.


Gue suka bgt chemistry antara Lee Dong wook, Kim So Yeon dan Ryu Kyung Soo karena cocok banget sebagai sahabat yang saling benci tapi saling sayang juga di waktu bersamaan. Gue gak nyangka juga kalo Lee Dong Wook dipasangkan dengan Kim So Yeon bakalan cocok. Padahal waktu pemilihan cast gue rada gak srek karena Jo Bo Ah gaada di season ini, tapi ternyata memang peran mereka berdua berbeda dan ada sangkut pautnya juga dengan season 1. Chemisty abang adek Lee Dong Wook sama Kim Beom juga makin lengket kayak abang adek kandung. Diseason sebelumnya si abang yang ada cinta-cintaannya, diseason kali ini si adek lah yang jatuh cinta hahahha. Peran Lee Dong Wook di season kali ini bener-bener layaknya seorang kakak tertua yang selalu melindungi adeknya dan juga orang-orang yang dicintainya. 


Sebetulnya drama ini tuh kayak edukasi tentang cerita legenda rakyat Korea yang dikemas menjadi drama dan ada comedynya, sehingga yang nonton juga gak bosen. Karena di season ini juga latarnya tahun 1938 dimana Korea waktu itu sedang dijajah oleh Jepang, jadi ada sedikit edukasi juga tentang perjuangan rakyat Korea yg ingin memerdekakan negaranya. Pokoknya jadi banyak pengetahuan-pengetahuan umum tentang Korea yg kita pelajari di season ini.


Intinya jangan sampai dilewatkan sih season ini apalagi yang udah nonton season selanjutnya. Buat yang belum nonton season sebelumnya, gue sarankan untuk ditonton dulu supaya ngerti juga dengan jalan ceritanya karena dengan season ini masih ada sangkut pautnya. Tapi sebetulnya walaupun gak ditonton juga menurut gue gak masalah sih karena diawal juga kita dibuat flashback dulu dengan ending diseason sebelumnya, jadi masih agak-agak ngerti harusnya. Tapi gaada ruginya juga sih buat nonton di season sebelumnya, walaupun gak sebagus season ini tapi masih cukup seru kok untuk ditonton. Soo rate dari gue untuk season ini 10/10 PERFECTOO!!! *****

"Dunia memang kerap menghianatimu. Tapi kalau punya orang yang menyayangimu, entah itu pacar atau keluarga, kau tak akan pernah jatuh."

Trailer Tale Of The Nine Tailed 1938 

Review Drama Korea : Dr. Romantic 3 (2023)

01 Juli 2023

Anyeonggg..
Hari ini gue akan membahas salah satu drama favorit gue yang akhirnya tayang kembali dengan season 3 nyaa yaitu series Dr. Romantic. Sekali lagi Kim Sabu is back ya gaes hahahhaa okee langsung saja check this out...


Kim Sabu (Han Suk Kyu) dan tim kembali lagi untuk merawat pasien di Rs. Doldam. Masih dengan personil yang sama yaitu Seo Woo Jin (Ahn Hyo Seop) sebagai bedah umum, Cha Eun Jae (Lee Sung Kyung) sebagai bedah kardiotoraks, Jung In Soo (Yoon Na Moo) dan Yoon A Reum (So Ju Yeon) sebagai dokter UGD, Bae Moon Jung (Shin Dong Wook) sebagai dokter tulang, Nam Do Il (Byeon Woo Min) sebagai dokter anestesi, Park Eun Tak (Kim Min Jae) dan Oh Myung Sim (Jin Kyung) sebagai perawat, tak lupa sebagai kepala administrasi Jang Gi Tae (Lim Won Hae). Rs. Doldam juga kedatangan 2 murid baru yaitu Jang Dong Hwa (Lee Sin Young) sebagai dokter residen bedah umum dan Lee Sun Woong (Lee Hong Nae) sebagai dokter pemula bedah kardiotoraks.


Saat ini Rs. Doldam masih dipimpin oleh direktur Park Min Guk (Kim Joo Hun). Saat ini cita-cita Kim Sabu yang ingin menjadikan Rs. Doldam sebagai pusat trauma sedikit lagi akan tercapai. Gedung sudah rampung 100% dan peralatan medis yang modern juga sudah tersedia. Kim Sabu menunjuk dokter Cha Jin Man (Lee Kyoung Young) sebagai direktur sementara di pusat trauma Rs. Doldam. Sebetulnya banyak yang tidak setuju jika Cha Jin Man yang akan memimpin pusat trauma, apalagi para dokter dan perawat mengiranya bahwa Kim Sabu lah yang memimpin pusat trauma namun ternyata tidak. Apalagi perilaku Cha Jin Man ini bisa dikatakan sangat berbeda dengan Kim Sabu dan latar belakang Cha Jin Man yang bisa dikatakan tidak bagus juga menjadi salah satu alasan para dokter dan perawat tidak setuju. Padahal secara keahlian, Cha Jin Man dan Kim Sabu sama-sama handal dalam operasi.


Walaupun banyak hal yang terjadi selama simulasi pembukaan di pusat trauma Rs. Doldam, tetapi para dokter dan perawat sudah jauh lebih hebat dibandingkan sebelumnya. Dengan adanya 2 dokter baru juga sedikit membantu untuk mengobati pasien di saat Rs. Doldam dan pusat trauma sedang kedatangan banyak pasien. 


Season 3 kali ini tidak banyak perubahan terutama line up pemain karena sebagian besar masih sama. Di season 2 kita kedatangan dokter Do In Beom (Yang Se Jong) yang merupakan murid Kim Sabu di season 1, dan akhirnya di season 3 ini Kang Dong Joo (Yoo Yeon Seok) kembali ke Rs. Doldam. Kemudian yang lebih menariknya lagi adalah kemunculan Yoon Seo Jung (Seo Hyun Jin) di ending yang menggambarkan bahwa dirinya juga kembali ke Rs. Doldam. Walaupun penampilannya sekilas, bahkan hanya dari belakang saja tapi jujur gue jadi excited banget seandainya drama ini akan lanjut ke season 4 nya dengan formasi lengkap. 


Kasus-kasus yang diangkat di season ini jauh lebih menarik dan bervariatif karena di season ini lebih berfokus ke pusat trauma Rs. Doldam. Jadi kebanyakan yang dibahas adalah pasien dengan trauma seperti korban kecelakaan dan korban bencana alam. Walaupun konflik internalnya gak seintens season 1 dan 2 nya tapi di season 3 ini gue suka sih karena adegan operasinya kayak lebih intens aja. Bayangin pasien yang dateng tuh kayak ketusuk batang pohon lah atau ketusuk besi gitu, walaupun rada ngilu tapi jujur seru bangett.


Romancenya menurut gue kebanyakan di awal-awal aja apalagi Seo Woo Jin dan Cha Eun Jae yang dikenal dengan reset couple pun gapernah ngelakuin reset lagi di season ini kecuali di ending hahahha. Kemudian buat pasangan gemes Park Eun Tak dan Yoon A Reum malah mandek dan bisa dikatakan diujung tanduk huhuhu. Mungkin karena di season 2 udah dibuat gemes semua ya sama mereka, jadi di season ini dibuat kayak gimana caranya mereka tetap saling sayang walaupun mereka dituntut pekerjaan yang lumayan banyak. 


Terus dengan pusat trauma yang sangat megah ini bikin gue ikut bangga sih karena udah ngikutin dari season 1 yang mana untuk alat USG aja harus diketok dulu baru keliatan layarnya. Sekarang mesin canggih kayak CT Scan portable aja mereka udah punyaa. Bener-bener bangga dengan tim Doldam angkatan awal yang mulai semuanya dari 0.  


Dari semua drama medis yang pernah gue tonton  kayaknya emang belum ada yang ngalahin serunya Dr. Romantic sih. Walaupun judulnya Dr. Romantic tapi dari segi medisnya tuh kayak adegan operasi, jenis-jenis pasiennya kayak intens semua gitu. Udah gitu alur drama ini ada romancenya, ada comedy, ada sedihnya, ada yang bikin emosi juga, jadi kayak semuanya ada didrama ini. Gak heran banget walaupun sudah tayang dengan 3 season tapi rating drama ini tetap stabil selalu diatas 10%. Jadi yuk bisa yuk season 4 nyaa kutunggu sekalii. Walaupun harus nunggu Kim Min Jae selesai wamil dulu gapapa deh rela gue nunggunya juga asal kita semua pada sehat-sehat yakk hahaha. Soo rate dari gue 10/10 PERFECTOO!!!! *****


"Di dunia ini, kau bisa gagal meski sudah berusaha. Sekeras apapun kau berusaha, ada batasan yang tidak bisa kau tembus. Tapi orang bilang kau tetap harus melakukan yang terbaik. Jika bekerja sekeras mungkin, kau bisa berhasil."
---
"Bukan pandangan orang lain tentangmu yang membentuk dirimu. Pandanganmu sendirilah yang membentuk dirimu. Jadi, puji dan bersikap baiklah kepada dirimu sendiri."
---
"Jangan menyerah pada pertanyaan kenapa kita hidup dan untuk apa kita hidup."


Trailer Dr. Romantic 3


Review Dr. Romantic 1

Review Dr. Romantic 2
 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS